PENYERAHAN SISWA KELAS VI KEPADA WALI MURID

Pada hari Sabtu tanggal 7 Juli 2018 dilaksanakan acara Serah Terima Siswa Kelas VI SDN Dayakan II kepada orang tua/ wali murid. Acara tersebut selalu dilaksanakan setiap tahun dalam rangka wujud rasa syukur atas kelulusan siswa yang mencapai 100 %. Yang berbeda dari kegiatan tahun sebelumnya adalah bahwa kegiatan ini dilangsungkan secara meriah dengan panggung hiburan yang di isi oleh kesenian dari siswa-siswi SDN Dayakan II. Sebelum dilaksanakan acara hiburan, terlebih dahulu Kepala Sekolah melepas siswa-siswi yang langsung diterima oleh wakil dari orang tua siswa. Kemudian dilanjutkan pengalungan samir wisuda kepada seluruh siswa oleh kepala sekolah. Dalam sambutannya, Kepala SDN Dayakan II  Sarbiyono, S.Pd menyampaikan, "Kami berharap Alumni SDN Dayakan II nantinya menjadi siswa yang berprestasi dan sukses dalam menggapai cita-cita di masa yang akan datang".Turut hadir dalam acara tersebut Suryanto, S.Pd Korwilcam Bidang Pendidikan Kecamatan Semanu dan Dwi Rukmi Endang Sudaryati,S.Pd,M.M Pengawas Sekolah.

Kegiatan

Berita

Copyright © 2019 Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Gunungkidul